-->

Manfaat Khasiat Biji Lamtoro (Petai Cina) bagi Kesehatan

Manfaat Khasiat Biji Lamtoro (Petai Cina) bagi Kesehatan
Fungsi Daun Buah - Lamtoro atau yang lebih dikenal dengan petai Cina banyak tersebar di Indonesia. Meskipun tanaman ini konon berasal dari Meksiko dan Amerika Tengah. Tanaman ini dimanfaatkan sebagai pohon peneduh, pencegah erosi, dan bahan kayu bakar. 

Buah lamtoro rasanya agak pahit dan bersifat netral. Di dalam buah lamtoro terdapat beberapa kandungan kimia antara lain : kalsium, lemak, fosfor, besi. protein, serta vitamin A, B1, dan C. Sementara dalam biji lamtoro terkandungan mimosin, leukanin, protein, dan leukanol.

Dulu semasa kecil kita menggunakan biji lamtoro sebagai bahan membuat prakarya kalung maupun gelang. Biji lamtoro biasanya dimasak botok, makanan yang di bungkus daun pisang yang dicampur dengan kelapa. Berikut manfaat dan khasiat buah/biji lamtoro bagi kesehatan:
1. Biji lamtoro dapat mengobati disentri.
Sediakan 15 gram biji lamtoro, 30 gram krokot, rebus dengan 400 cc air. Tunggu sampai air tersisa setengahnya. Biarkan dingin lalu saring. Konsumsi 2 kali sehari tiap pagi dan sore.
2. Petai cina dapat meringankan penyakit kulit psoriasis.
Psoriasis merupakan penyakit kulit yang tidak menular namun dapat menyebar dengan cepat di sekujut tubuh. Penyakit kulit ini menyebabkan rasa gatal, kemerahan, kasar, dan kering di kulit.
Untuk menggunakan biji lamtoro untuk mengobati penyakit kulit ini, caranya adalah: ambil beberapa biji lamtoro kemudian tumbuk dan bubuhkan ke bagian kulit yang sakit. Atau bisa juga dengan memakannya secara langsung.
3. Biji petai cina dapat dijadikan obat kanker.
Biji lamtoro (petai cina) yang diekstrak dapat dijadikan sebagai penangkal radikal bebas dan mengurangi resiko terkena kanker. Anda dapat merasakan manfaatnya dengan memakannya secara langsung.
4. Biji lamtoro dapat mengobati cacingan.
Ambil beberapa biji lamtoro yang sudah coklat dan kering, tumbuk hingga halus, Kemudian seduh dengan air panas dan minumlah ramuan tadi.
5. Biji petai cina dapat mengobati diabetes.
Diabetes atau penyakit kencing manis adalah salah satu jenis penyakit yang tergolong sulit dalam proses penyembuhannya. Untuk menurunkan kadar gula darah secara alami kita dapat menggunakan biji lamtoro untuk memulihkan kinerja pankreas untuk menghasilakan hormon insulin yang berperan dalam menstabilkan kadar gula dalam darah. Gunakan 5 gram bubuk biji tumbuhan lamtoro diseduh dengan 100 cc air panas, kemudian diminum hangat-hangat 1/2 jam sebelum makan. Lakukan 2 kali sehari.
6. Biji lamtoro dapat meningkatkan gairah sek-sual.
Untuk mendapatkan khasiat lamtoro sebagai peningkat libido caranya adalah sediakan 1 sendok bubuk biji tanaman lamtoro, 1 sendok bubuk lada hitam, 2 butir kuning telur ayam kampung mentah dan 1 sendok madu sampai rata. Campur bahan tadi kemudian konsumsi sehari sekali.

Semoga artikel Manfaat Khasiat Biji Lamtoro (Petai Cina) bagi Kesehatan ini bermanfaat juga buat yang lain. 

Tolong sebarkan, berbagi rasa itu indah.

Semoga menjadi pribadi yang bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel